Halal Bi Halal Keluarga Muslim Alumni FEUI Lintas Angkatan

0 Days

0 Hours

0 Minutes

0 Seconds

logo HBH lintas angkatanHalal bi Halal Keluarga (HBH) Muslim Alumni FEUI Lintas Angkatan tahun ini merupakan yang ketiga kalinya di gelar. Kegiatan ini merupakan acara besar untuk merajut asa membangun sinergisitas serta memperkokoh silaturahim yang telah terjalin di tataran Muslim Alumni FEUI. Di acara ini, mimpi-mimpi besar kita mulai tertuangkan dengan bergeraknya Yayasan Keluarga Muslim FEUI. Di yayasan inilah sinergi dan harmoni muslim FEUI terwadahi sehingga dapat meraih kembali kejayaan Islam dan Indonesia.

Ajang silaturahim ini merupakan langkah dalam memperbarui ukhuwah yang telah terjalin di kalangan Muslim Alumni FEUI yang telah tersebar di berbagai sektor dan lini Masyarakat. Acara ini menjadi istimewa dengan adanya launching pembangunan asrama mahasiswa Muslim FEUI sebagai media dalam memperkuat ikatan Muslim FEUI. Sesuai dengan tujuan besar tersebut, maka kami menyelanggarakan Halal bi Halal Muslim Alumni FEUI ini. Acara ini merupakan satu dari ribuan langkah untuk memperkuat prediksi lembaga dunia seperti World Bank, IMF, Mckinsey, Standard Chartered Bank dan lain-lain, bahwa Indonesia akan menjadi negara Super Power Ekonomi dan Mimpi kita untuk menjadikan Indonesia sebagai Pusat Ekonomi Keuangan Syari’ah bergerak menuju sebuah realita, dan itu diwujudkan oleh kita, Umat Islam. Oleh karena itu, “Empowering Silaturrahim” menjadi tema HBH Keluarga Muslim Alumni FEUI Lintas Angkatan tahun 2015 ini.

Acara ini diselenggarakan oleh Yayasan Keluarga Muslim Alumni FEUI dan Forum Studi Islam FEB UI serta didukung oleh Ikatan Alumni (ILUNI) FEUI.

Bentuk dan Kegiatan

Merupakan acara Halal Bi Halal dalam rangka Hari Raya Idul Fitri 1436 H. Acara ini akan dikemas dalam atmosfer semiformal yang melibatkan berbagai angkatan Muslim Alumni FEUI

Tujuan Kegiatan

  1. Soft launching project pembangunan asrama mahasiswa muslim FEUI
  2. Menjadi sarana silaturahmi bagi seluruh keluarga muslim alumni FEUI
  3. Untuk langkah awal merajut kembali sinergi keluarga musim alumni FEUI
  4. Untuk sosialisasi kegiatan santri YKM FEUI

Kepengurusan Panitia Acara

Penasehat

Dr. Muliaman Darmansyah Hadad, S.E., M.P.A

Prof. Dr. Bambang Permadi Soemantri Brodjonegoro

Mirza Adityaswara, S.E., M.App. Fin.

Prof. Ari Kuncoro, S.E., M.A., Ph.D

Ir. H. Adiwarman Azwar Karim, S.E., M.B.A., M.A.E.P

Fahmi Idris, S.E.

Bakhtiar Rakhman, S.E., M.A.

Muhammad Gunawan Yasni, SE.Ak., MM., CIFA, FIIS

Panitia Pelaksana

Project Officer: Amalia Wardhani

Tema Kegiatan

Empowering Silaturahim

Memperkokoh silaturahim dan hubungan yang baik di antara sesama Muslim Alumni FEUI, dan melakukan langkah konkret untuk ikut serta dalam memajukan kualitas SDM Muslim masa depan melalui Pesantren Mahasiswa YKM FEUI dan Forum Studi Islam FEB UI.

Waktu dan Tempat Pelaksanaan

Kegiatan ini akan dilaksanakan pada :

Hari/tgl : Sabtu/22 Agustus 2015

Waktu                          : 09.00 – 13.00 WIB

Tempat                        : Pulau Dua Restaurant, Senayan Jakarta SelatanI

Kegiatan

Sambutan-sambutan

Acara akan dibawakan oleh MC dan Keynote Speech akan dibawakan oleh tokoh nasional lulusan FEUI.

Forum Diskusi Angkatan

Forum diskusi angkatan ini merupakan sebuah forum dimana alumni-alumni akan sama-sama berdikusi tentang tema yang telah disediakan oleh MC.

Games

Games ini bertujuan untuk membuat keadaan acara menjadi atraktif sekaligus memicu nostalgia atau kenangan yang mereka punya.

Presentasi Yayasan Keluarga Muslim FEUI & soft launching pembangunan Asrama Mahasiswa Muslim YKM FEUI

Sesi presentasi oleh YKM FEUI terdiri dari pemaparan company profile YKM FEUI dan pembacaan Laporan Pertanggungjawaban YKM FEUI. Selain itu, pada sesi ini juga akan dijelaskan mengenai soft launching pembangunan asrama mahasiswa muslim FEUI.

Hiburan

Sesi hiburan diisi dengan penampilan menarik dari mahasiswa feb ui untuk menghibur dan mencairkan suasana acara.

Berikan Dukungan dan Donasi maupun Sponsorship Anda terhadap agenda ini ke:

Contact Person:

Donasi                 : Hesti Setianingsih, FEB UI 2013 (087889936191)

Sponsorship       : Nabilla Anindita, FEB UI 2013 (085694945848)

Rekening Sponsorship dan Donasi:

Bank Syariah Mandiri Capem Margonda

No. Rekening 7130920149 an. HBH YKM & FSI FEUI

Ubah Profile Picture Anda dengan klik link ini